Kamis, 26 Maret 2009

Menjaga Mata agar Tetap Sehat dan Indah

Agar mata kita lebih indah dan sehat, sebaiknya sobat-sobat semuanya harus selalu melakukan hal-hal berikut ini:

* Banyak mengonsumsi sayuran berwarna hijau, seperti: wortel, tomat, dan susu.

* Hindari terjadinya kontak langsung mata kita dengan sinar ultraviolet, terkena debu, angin dan cahaya yang terlalu terang. Gunakan kacamata sebagai pelindung.

* Jika mulai ada gangguan, istirahatkan dengan menutup mata setiap beberapa jam sekali.

* Cucilah mata secara rutin menggunakan air bening dan bersih, lalu keringkan dengan handuk berserat halus serta bersih.

* Membaca dan nonton teve dengan jarak pandang yang dianjurkan.

* Hindari lama-lama membaca di dalam kendaraan berjalan atau ruangan remang-remang apalagi gelap.

* Gunakan obat tetes mata yang aman, terpercaya atau menggunakan resep dokter.

* Jangan langsung menggosok mata kuat-kuat jika ada benda masuk ke dalam. Jangan panik. Cuci segera dengan air bening dan bersih setelah kamu terlebih dulu mencuci telapak tangan.

* Hindari penggunaan rias mata saat mata sedang sakit.

* Jika cairan kimia masuk ke mata, cepat-cepat basuh dengan air bening dan bersih.

* Hindari terkena asap.

* Biasakan mengedipkan mata untuk mencegah mata terlalu tegang.

* Periksalah kondisi mata secara rutin ke dokter atau klinik mata. Terutama jika mata terlihat merah, berair, dan terasa gatal serta sering mengalami sakit kepala. (RM/ Berbagai sumber)

Indera kita yang satu sangatlah penting.

Jagalah kesehatan mata kita sebaik mungkin….OK

(Sumber: Majalah Anekeyess-online

0 komentar:

Posting Komentar

SUMBER REZEKI DAZZLE

 

Dapi Dazzle Business Copyright © 2009 Black Nero is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal